Friday, November 1, 2019

Youth November 2019 #2 - BELAJAR DARI KERENDAHAN HATI YESUS SEBAGAI HAMBA



BELAJAR DARI KERENDAHAN HATI YESUS SEBAGAI HAMBA
(HUMILITY VS PRIDE PART 2)        
             
Bahan Bacaan
Flp 2:7b, “…mengambil rupa seorang hamba, dan menjadi sama dengan manusia.” 

Penjelasan Materi:
Youthers, pada Minggu kedua ini, kita masih membahas beberapa contoh sikap hati dan tindakan yang Yesus lakukan untuk menunjukkan kerendahan hatiNya, yaitu hati sebagai hamba.
Yesus Mengambil Rupa Seorang Hamba

Youthers, saat Yesus merendahkan diriNya menjadi manusia, Ia memilih menjadi yang paling rendah, yaitu mengambil rupa seorang hamba.

  Seorang hamba itu identik dengan sikap melakukan semua hal untuk kemuliaan dari tuannya dan bukan untuk mendatangkan kemuliaan bagi dirinya sendiri, begitulah yang ditunjukan oleh Yesus.  Yesus mengajarkan kepada  kita bahwa semua hal yang Ia lakukan di dunia adalah untuk memuliakan Bapa yang di Surga.

  Seorang hamba itu tidak pernah mengharapkan imbalan dalam bentuk apapun. Perhatikan Firman Tuhan dalam Luk 17:9-10, “Adakah ia berterima kasih kepada hamba itu, karena hamba itu telah melakukan apa yang ditugaskan kepadanya? Demikian jugalah kamu. Apabila kamu telah melakukan segala sesuatu yang ditugaskan kepadamu, hendaklah kamu berkata: Kami adalah hamba-hamba yang tidak berguna; kami hanya melakukan apa yang kami harus lakukan." Begitu pula Yesus, Yesus adalah seorang manusia yang tak berdosa tetapi Ia melayani tanpa mengharapkan imbalan.

  Seorang hamba pasti mau melayani orang lain. Dalam Lukas 22:24-26, Yesus menasihatkan para murid bahwa yang terbesar di antara mereka adalah mereka yang mau melayani dan bukan dilayani. Pada masa-masa terakhir hidupNya, Yesus membasuh kaki murid-muridNya sebagai lambang kerelaanNya untuk melayani dan menjadi hamba bagi orang lain. Selain berarti kerelaan untuk tidak dikenal, kerendahan hati juga berarti kerelaan untuk melayani dan menjadi hamba bagi orang lain. Kita wajib saling melayani satu dengan yang lain dalam kerelaan bila ingin hidup dalam kerendahan hati.

Youthers, Yesus merupakan teladan utama kita dalam mempelajari hidup dalam kerendahan hati. Selama hidupNya di dunia ini, Yesus selalu berjalan dalam kerendahan hati dan ketaatan kepada Bapa. Oleh karena itu pelayananNya membawa pengaruh yang begitu besar dan membawa dampak luar biasa bagi orang-orang disekelilingNya.

Bahan Diskusi : Pelajaran apa yang dapat anda petik dari teladan Yesus dalam mengambil rupa sebagai seorang hamba?

PENTAKOSTA KE 3

PENTAKOSTA KE 3

SENIMENULISISIHATITUHAN

JADWAL IBADAH

JADWAL IBADAH