Saturday, November 15, 2025

HAK DAN KEWAJIBAN RASUL, 1 Korintus 9:1-14


Hak dan kewajiban rasul
1 Korintus 9:1-27
1Bukankah aku rasul? Bukankah aku orang bebas? Bukankah aku telah melihat Yesus, Tuhan kita? Bukankah kamu adalah buah pekerjaanku dalam Tuhan? 2Sekalipun bagi orang lain aku bukanlah rasul, tetapi bagi kamu aku adalah rasul. Sebab hidupmu dalam Tuhan adalah meterai dari kerasulanku. 3Inilah pembelaanku terhadap mereka yang mengeritik aku.
4Tidakkah kami mempunyai hak untuk makan dan minum? 5Tidakkah kami mempunyai hak untuk membawa seorang isteri Kristen, dalam perjalanan kami, seperti yang dilakukan rasul-rasul lain dan saudara-saudara Tuhan dan Kefas? 6Atau hanya aku dan Barnabas sajakah yang tidak mempunyai hak untuk dibebaskan dari pekerjaan tangan? 7Siapakah yang pernah turut dalam peperangan atas biayanya sendiri? Siapakah yang menanami kebun anggur dan tidak memakan buahnya? Atau siapakah yang menggembalakan kawanan domba dan yang tidak minum susu domba itu? 8Apa yang kukatakan ini bukanlah hanya pikiran manusia saja. Bukankah hukum Taurat juga berkata-kata demikian? 9 Sebab dalam hukum Musa ada tertulis: ”Janganlah engkau memberangus mulut lembu yang sedang mengirik!” Lembukah yang Allah perhatikan? 10Atau kitakah yang Ia maksudkan? Ya, untuk kitalah hal ini ditulis, yaitu pembajak harus membajak dalam pengharapan dan pengirik harus mengirik dalam pengharapan untuk memperoleh bagiannya.
11  Jadi, jika kami telah menaburkan benih rohani bagi kamu, berlebih-lebihankah, kalau kami menuai hasil duniawi dari pada kamu? 12Kalau orang lain mempunyai hak untuk mengharapkan hal itu dari pada kamu, bukankah kami mempunyai hak yang lebih besar?
Tetapi kami tidak mempergunakan hak itu. Sebaliknya, kami menanggung segala sesuatu, supaya jangan kami mengadakan rintangan bagi pemberitaan Injil Kristus. 13 Tidak tahukah kamu, bahwa mereka yang melayani dalam tempat kudus mendapat penghidupannya dari tempat kudus itu dan bahwa mereka yang melayani mezbah, mendapat bahagian mereka dari mezbah itu? 14 Demikian pula Tuhan telah menetapkan, bahwa mereka yang memberitakan Injil, harus hidup dari pemberitaan Injil itu.

Friday, November 14, 2025

MAYAT HIDUP

 MAYAT HIDUP

Iblis tidak takut dengan pembangunan rumah ibadah yg besar dan megah,.., iblis juga tidak gentar dengan berbagai Kegiatan Rohani yg diadakan di mana2..., iblis juga tidak kuatir dengan banyak bermunculannya lagu2 rohani yg indah dan enak didengar di telinga..., daaan iblis juga tidak peduli dengan kotbah2 yg bagus dan menarik hati yg disajikan oleh pembicara2 terkenal..., t e t a p i IBLIS PALING AMAT SANGAT TAKUT , kalau ada orang2 yg BERDOA....

Oleh karena itu, ia dengan segala daya dan upayanya selalu berusaha keras supaya kita tidak berdoa...

Pada waktu pagi ; iblis 'menghembuskan hawa sejuk' , s u p a y a orang lebih cenderung untuk memeluk guling dan menarik selimutnya serta melanjutkan tidurnya..., k e t i m b a n g melakukan Aktivitas Doa Pagi...

Pada waktu tengah hari.., iblis kembali melancarkan aksinya dengan membuat sejuta kesibukan , sehingga kita tidak bisa menyisihkan waktu untuk mendekatkan diri kepada Tuhan....

Daaaaan..., pada waktu malam..., iblis kembali memasang jeratnya melalui acara2 televisi yg menarik dan enak ditonton sampai jauuuuhh malammmm..., s e h i n g g a kita kehabisan waktu untuk berkomunikasi dengan Tuhan, karena sudah mengantuk dan kelelahan.

Akibat dampak dari semua itu, m a k a saat ini ada begitu banyak orang2 yg tidak lagi memelihara Kehidupan Doa nya , sebagai contoh yg sangat gamblang, kalau hari Minggu , semua rumah ibadah penuh sesak dipadati oleh banyaknya yg hadir, sampai2 kursi perlu ditambah , karena membludaknya pengunjung...

T e t a p i pada waktu jadwal Kebaktian Doa, lebih2 ibadah Doa Pagi, jumlah yg datang bisa dihitung dengan jari.., dimana tempat duduk lebih banyak dari manusianya...

Hal ini membuktikan , bahwa banyak orang sudah mulai malas untuk berdoa, p a d a h a l Doa merupakan Nafas bagi kehidupan rohani kita...

Kalau Doa nya sudah 'senen kemis'...a l i a s sekarat, berarti sebentar lagi akan terjadi kematian rohani..., daaan bilamana semua gejala2 itu sudah mulai nampak, b e r a r t i saat ini banyak bergentayangan MAYAT HIDUP yg secara tubuh jasmani kelihatannya hidup.., t e t a p i rohaninya sudah mati....


PENTAKOSTA KE 3

PENTAKOSTA KE 3

SENIMENULISISIHATITUHAN

JADWAL IBADAH

JADWAL IBADAH